Friday, November 27, 2009

Pengurus Pusat MTSI PTPN IV LaksanakanSholat Idul Adha 1430H dan Berqurban

caturclubsimalingkar.com (Medan)

Pengurus Pusat Majelis Taklim & Syiar Islam (MTSI) PTPN IV melaksanakan sholat Idul Adha 1430H, sekaligus melaksanakan penyembelihan hewan qurban, Jumat (27/11) pagi, bersama masyarakat di lingkungan sekitar perusahaan.


Kegiatan tersebut mengambil tempat di halaman Masjid Al Muhajirin Kantor Pusat PTPN IV, Jl. Letjend. R. Suprapto No. 2 Medan, yang dihadiri Direktur Utama PTPN IV Dahlan Harahap beserta keluarga, Direktur Produksi PTPN IV Balaman Tarigan beserta istri dan keluarga, Direktur SDM dan Umum Rusdi Lubis beserta keluarga, Kepala Bagian, Pengurus Pusat MTSI PTPN IV, Kepala Urusan, Asisten, Karyawan dan masyarakat sekita perusahaan.

Bertindak sebagai imam / khotib salam sholat Idul Adha 1430H, H. Muhammad Ali Azim Nasution (Dosen Fakultas Usuluddin IAIN Sumatera Utara), yang pada intinya mengatakan ada 4 keteladanan penting yang dituntut bagi kaum muslimin untuk mewujudkannya dalam kehidupan berkeluarga, bermasyarakat, berbangsa dan bernegara, yaitu Pertama, komitmen untuk tetap tunduk kepada Allah SWT dan segala perintahNya serta berpegang pada nilai-nilai kebenaran sepanjang hayat kita. Kedua, keluarga merupakan perhatian yang besar terhadap generasi penerus keluarga. Ketiga, sikap tawakkal kepada Allah SWT sembari tetap berusaha dengan cara-cara yang di ridhoiNya. Keempat, yang kita teladani dari Ibrahim AS dan keluarganya, khususnya putranya Ismail AS, adalah semangat berkorban demi menggapai ridha Allah.

Sebagai wujut kepedulian sosial dan komitmen kepada masyarakat di lingkungan sekitar perusahaan, untuk Hari Raya Idul Adha 1430 H tahun ini, Pengurus Pusat MTSI PTPN IV melaksanakan penyembelihan dan pembagian hewan qurban sebanyak 10 ekor sapid an 1 ekor kambing, yang disalurkan kepada masyarakat sekita lingkungan perusahaan, panti asuhan, fakir miskin serta tempat lainnya.

Hewan qurban berasal dari Keluarga Besar PTPN IV sebanyak 71 orang diantaranya dari Direksi PTPN IV, Kepala Bagian, Kepala Urusan, Asisten serta karyawan beserta keluarga. (JG)

0 comments:

Post a Comment