Thursday, November 11, 2010

Kejatisu Tutup PORPROVSU 2010 Cabang Olah Raga Catur


Medan (Penamedia CCS)
Kejatisu, Sution Usman Adji, Kamis (11/11)siang bertempat di Wisma Naniko Medan, secara resmi menutup PORPROVSU 2010 cabang olah raga catur.

Sebelum kata sambutan penutup dilanjutkan Kejatisu Sution Usman Adji terlebih dahulu mengalungkan medali emas kepada pecatur juara PORPROVSU 2010 yaitu MN. Binsar Marbun pecatur yang dibidani JR. Saragih Simalungun.

Sedangkan untuk pecatur peraih medali perak MN. Pondang Damanik di kalungkan GUS Irawan Pasaribu Ketua KONI Sumut, dan peraih medali perunggu MN. Binsar Siahaan Medan dikalungi pengurus PERCASISU. Begitu juga untuk juara catur Putri Yolana dari Labuhan Batu dikalungkan Kejatisu Sution Usman Adji medali emas dan perak yang diraih Mariana dari Medan di kalungkan DR. Rahmadsyah anggota DPD RI perwakilan Sumut serta perunggu yang diraih Kabupaten Karo di kalungkan pengurus PERCASI-SU.

Kejatisu Sution Usman Adji dalam sambutannya mengatakan, selamat bagi atlet yang berprestasi, harapannya jelang PORWIL yang akan datang supaya lebih mencapai cita-citanya ke tinggkat yang lebih tinggi lagi. Dan bagi atlet yang belum berprestasi di PORPROVSU 2010 supaya lebih giat berlatih lagi, katanya sambil merogoh kantong bajunya memberikan biaya puding kepada tiga atlet catur pria yang meraih medali dan tiga untuk pecatur putri yang diterima MN. Binsar Marbun. Ditambahkan Kejatisu lagi, Adapun uang sekedar puding tersebut saya berikan karena saya sangat terharu melihat prestasi para atlet catur putra dan putri, oleh karena itu dengan ini PORVROPSU 2010 dalam cabang olah raga catur dengan resmi saya tutup.


Dan sebelumnya Gus Irawan Pasaribu Ketua KONI Sumut dalam sambutannya mengatakan, Selamat kepada juara baik putra dan putri, ternyata di PORPROVSU 2010 ini atlet prestasi KONI dikalahkan, hal itu ada baiknya karena disini dapat kita lihat barometer kompetisi hingga kita dapat evaluasi nantinya, disisi lain Gus Irawan juga mengatakan, selama PORPROVSU dipertandingkan dari berbagai cabang, olah raga catur yang paling sportif, tidak ada protes-protesan, Gimana tidak, penontonnya pun tidak bisa berisik katanya berkelakar membuat para atlet kabupaten kota senyum-senyum mendengar ucapan Ketua KONI tersebut. 007

0 comments:

Post a Comment